Bersama Pemerintah Daerah Membentuk Panitia Masyarakat Adat Demi Percepatan Pengakuan Masyarakat Adat
Pelantikan Ketua BPH AMAN Kutai Barat yang baru, Fidelis Nyongka |
Kaltim.aman.or.id. Musyawarah daerah AMAN Kutai Barat berlangsung di Linggang Mapan, Kecamatan Linggang Bigung, Kabupaten Kutai Barat, kaltim (02/03/2018) dilaksanakan dengan antusias oleh komunitas – komunitas adat yang ada di wilayah ini. sekitar puluhan perwakilan komunitas adat yang adat datang untuk menghadiri acara ini untuk memberi dukungan serta masukan terhadap calon Ketua Badan Pengurus Harian (BPH) yang akan dipilih.
Menurut Dewan Nasional AMAN Regional Kalimantan, Lusia yang juga hadir dalam acara ini “Musda Kutai Barat berjalan dengan tertib, walaupun ada keterbatasan dari segi pendanaan. ini semua berkat kerja sama dari pengurus dan komunitas turut memberi sumbangan secara sukarela hingga bisa terlaksananya acara ini dengan baik.”Papar Lusia
Lusia juga berharap dari hasil musda ini, PD AMAN Kutai Barat bisa lebih maju dan berkembang. Selain itu, kedepan Lusia berharap akan lebih banyak pemetaan wilayah adat yang akan dilakukan oleh AMAN Kutai Barat demi untuk mempermudah dalam pengakuan masyarakat adat. hal ini senada dengan tema musda kali ini yaitu bersama pemerintah daerah membentuk panitia masyarakat adat demi percepatan pengakuan masyarakat adat dimana AMAN Kubar sedang mendorong pemerintah daerah untuk segera membentuk panitia Masyarakat adat, agar komunitas – komunitas adat di wilayah ini segera bisa mendaparkan pengakuan.
Dari hasil Musda AMAN Kutai Barat ini terpilih Fidelis Nyongka sebagai Ketua BPH AMAN Kutai Barat yang baru. Sebelumnya fidelis sudah menjabat sebagai PLT AMAN Kutai Barat menggatikan Inosensius Sukur yang mengundurkan diri dari posisi ketua
Tidak ada komentar:
Posting Komentar